Thomas Tuchel Ungkap Penyebab Kekalahan Chelsea dari West Ham United
Oleh Amanda Amelia
Chelsea harus pulang dengan kepala tertunduk saat melakoni laga tandang ke London Stadium, markas West Ham United dalam lanjutan pertandingan pekan ke-15 Liga Inggris, Sabtu (5/12).
Kembali diperkuat Reece James dan Jorginho, The Blues memang berhasil membuka keunggulan melalui Thiago Silva di menit ke-28, namun tuan rumah membalas lewat penalti Manuel Lanzini di menit ke-40.
Mason Mount sempat menutup paruh pertama dengan keunggulan 2-1 untuk Chelsea, namun tuan rumah akhirnya menutup laga dengan skor 3-2 usai membobol gawang Edouard Mendy lewat gol Jarrod Bowen dan Arthur Masuaku.
Seusai pertandingan, Thomas Tuchel pun tak bisa menyembunyikan kekecewaannya, pelatih asal Jerman itu juga mengungkapkan hal apa yang membuat timnya menelan kekalahan dalam laga ini.
"Saya tidak melihat performa yang berbeda dengan saat kami melawan Manchester United. Performa tim hari ini sebenarnya cukup untuk bisa memenangkan pertandingan, tetapi kami terlalu mudah memberikan gol untuk lawan, ini merupakan hal yang tidak biasa," ujar Tuchel seperti dilansir laman resmi klub.
"Kami melakukan kesalahan besar dan hal semacam ini sudah terjadi dalam tiga pertandingan terakhir, yakni saat melawan Man United, Watford, dan kini melawan West Ham. Di level seperti ini, Anda tentu tak bisa berharap mendapatkan hasil maksimal," tambah dia.
Kekalahan atas West Ham jelas menjadi hal yang sangat merugikan bagi Chelsea, pasalnya mereka harus rela turun ke posisi tiga klasemen sementara usai Manchester City dan Liverpool berhasil menang atas lawannya masing-masing.
Setelah pertandingan ini, para pemain The Blues akan langsung mengalihkan fokus ke kompetisi Liga Champions, mereka sudah ditunggu Zenit St. Petersburg, Kamis (9/12) dini hari WIB.