Tinggalkan Man United, Paul Pogba Disarankan untuk Bergabung ke Chelsea
Oleh Kemas Trimukti
Tidak memperpanjang kontrak dengan Manchester United yang berakhir di akhir bulan Juni 2022 mendatang, otomatis Paul Pogba telah dipastikan akan meninggalkan Old Trafford dengan status bebas transfer.
Sudah takkan menjadi pemain The Red Devils lagi, masa depan dari Pogba justru masih menjadi tanda tanya besar. Karena, belum diketahui secara jelas perihal destinasi klub selanjutnya, mengingat belum ada tim yang serius untuk memperlihatkan ketertarikannya.
Mantan timnya yakni Juventus, memang sempat dikaitkan akan memulangkannya kembali ke kota Turin, setelah Massimiliano Allegri membutuhkan pemain kreatif. Tetapi hingga sekarang, hal tersebut hanya sebatas rumor semata saja.
Melihat belum ada kejelasan mengenai nasib Pogba, Louis Saha justru menyarankan apabila gelandang asal Prancis itu, tetap berada di kompetisi Liga Inggris dengan bergabung ke Chelsea, setelah dianggap bisa menjalani duet dengan N'Golo Kante.
"Chelsea adalah klub yang tepat bagi Pogba, karena dia senang bermain dengan N'Golo Kante. Kami, selalu membandingkan keduanya saat berada di level internasional muapun klub," ujar Saha dikutip dari Football London.
"Menurut saya, Kante bisa mengeluarkan kemampuan terbaik yang dimiliki Pogba. Namun, hanya dirinya yang bisa memutuskan ke mana dirinya akan memilih klub anyarnya," tutupnya.
Melihat bisa memboyong Pogba secara cuma-cuma alias gratis, Chelsea berkemungkinan bisa memperlihatkan ketertarikannya di jendela transfer musim panas 2022 ini.