10 Top Skorer Sepanjang Masa Liverpool di Liga Champions
Oleh Kemas Trimukti
Klub Inggris tersukses di gelaran Liga Champions, Liverpool memang sempat absen dalam beberapa edisi (2010/11 sampai 2015/16). Namun begitu, kini di bawah kepelatihan Jurgen Klopp, The Reds mulai bangkit dan kembali menjadi salah satu raksasa Eropa.
Terakhir, Liverpool baru saja berhasil menjuarai gelar keenamnya dalam ajang trofi si kuping besar itu pada tahun 2019 saat mengalahkan Tottenham Hotspur.
Melihat perjalanan panjang Anfield Gank dalam dua dekade terakhir pada ajang paling bergengsi di benua Eropa, pastinya sudah ada beberapa pemain yang menjadi langganan untuk mencetak gol.
Maka dari itu, berikut adalah penjabarannya:
10. Ryan Babel
Datang ke Liverpool di musim 2007/08, Ryan Babel berhasil menjadi andalan untuk mengisi lini serang The Reds selama tiga musim beruntun, membuatnya berhasil mengoleksi tujuh gol saat menjajal kompetisi Liga Champions.
Babel, memutuskan hengkang dari Anfield pada pertengahan musim 2010/11 untuk bergabung dengan Hoffenheim dan kini tengah berstatus sebagai pemain, Galatasaray.
9. Fernando Torres
Salah satu mesin gol Liverpool di Liga Inggris, Fernando Torres ternyata tidak begitu menonjol saat menjalani kompetisi Liga Champions.
Karena tiga musim bermain di ajang tersebut bersama The Reds, El Nino tercatat mencetak delapan gol saja.
8. Michael Owen
Sudah menembus skuad utama Liverpool saat usianya 18 tahun, Michael Owen terus menjadi andalan untuk mengisi lini serang selama tujuh musim beruntun.
Pencapaian individu di Liga Champions bersama Anfield Gank, Owen juga terlihat impresif usai mampu mencetak sembilan gol dengan hanya masuk ke ajang tersebut selama dua musim.
7. Luis Garcia
Walau hanya tiga musim (2004/05 sampai 2006/07) membela Liverpool, Luis Garcia dapat memberikan dampak positif untuk The Reds di gelaran Liga Champions saat membantu menjuarainya pada tahun 2005.
Karena, Garcia memegang peran penting terjadinya Liverpool masuk ke final saat mencetak gol kemenangan di laga babak perdelapan dan semifinal melawan Juventus serta Chelsea.
Total keseluruhan, pemain asal Spanyol tersebut mampu mencetak sepuluh gol.
6. Peter Crouch
Pemain jangkung, Peter Crouch memang bukan jadi andalan utama untuk mengisi lini depan Liverpool lantaran di eranya sudah mempunyai Fernando Torres.
Kendati demikian, Crouch nyatanya bisa memanfaatkan setiap kesempatan yang diberikan dengan baik usai mampu mengoleksi 11 gol dalam kompetisi Liga Champions selama tiga musim membela klub.
5. Dirk Kuyt
Dirk Kuyt yang membela Liverpool selama enam musim, juga turut memperlihatkan catatan positifnya saat memainkan kompetisi Liga Champions.
Pria yang kini berusia 40 tahun itu, tercatat mengoleksi 12 gol dan salah satu golnya terjadi di partai puncak saat menghadapi AC Milan di tahun 2007.
4. Roberto Firmino
Saat ini, kondisi Roberto Firmino memang sedang alami seret gol yang membuat posisi utamanya di Liverpool terancam tergeser.
Walau demikian, Firmino tetaplah salah satu pemain yang paling sering melakukan kontribusinya dalam kompetisi Liga Champions dengan mengoleksi 16 gol.
3. Sadio Mane
Rekan Firmino di lini serang Liverpool, Sadio Mane juga tak mau kalah dengannya dalam persoalan mencatatkan nama ke papan skor saat menjajal Liga Champions.
Sejauh ini, pemain asal Senegal tersebut sudah berhasil mencetak 17 gol sejak menjalani debutnya di kompetisi Eropa pada tahun 2017/18 lalu.
2. Mohamed Salah
Pelengkap trio lini serang, Mohamed Salah berpeluang untuk menjadi pencetak gol terbanyak sepanjang masa Liverpool lantaran terus menunjukkan ketajamannya sampai saat ini.
Bergabung ke Anfield Stadium pada tahun 2017, Salah sudah berhasil menorehkan 22 gol ketika bermain di Liga Champions.
1. Steven Gerrard
Legenda hidup Liverpool, Steven Gerrard yang berada di klub selama 17 musim, masih memegang rekor dengan menjadi pencetak gol terbanyak sepanjang masa bagi The Reds.
Karena, Gerrard tercatat bisa membobol gawang lawan sebanyak 30 kali. Namun di masa depan, kemungkinan catatannya akan segera bisa disalip oleh Mo Salah yang hanya tertinggal delapan gol saja.