Tottenham Hotspur Ingin Datangkan Bas Dost dari Eintracht Frankfurt

Bas Dost / Eintracht Frankfurt
Bas Dost / Eintracht Frankfurt / BSR Agency/Getty Images
facebooktwitterreddit

Tottenham Hotspur menjadi salah satu klub Liga Inggris yang ingin aktif pada bursa transfer yang saat ini sedang berlangsung. Klub yang bermarkas di Tottenham Hotspur Stadium itu memiliki keinginan untuk meningkatkan kualitas dan kedalaman skuat mereka. Spurs sejauh ini sudah mendatangkan Pierre-Emile Hojbjerg, Joe Hart, dan Matt Doherty.

Jose Mourinho selaku manajer sudah beberapa kali menyatakan keinginannya untuk mendatangkan pemain-pemain baru. Posisi penyerang menjadi salah satu bagian dalam skuat Spurs yang sering mendapatkan sorotan. Harry Kane sudah sering mengalami cedera dalam beberapa musim terakhir, dan tidak memiliki pelapis dengan kualitas yang memadai.

Mourinho menginginkan penyerang berpengalaman tinggi yang siap bersaing dengan Kane. Dilansir dari Guardian, Tottenham saat ini sedang mempertimbangkan kemungkinan untuk mendatangkan Bas Dost dari Eintracht Frankfurt. Bas Dost saat ini berusia 31 tahun dan memiliki pengalaman tinggi di berbagai negara Eropa.

Pemain asal Belanda itu sudah memiliki pengalaman tampil dengan Heracles, SC Heerenveen, VfL Wolfsburg, dan Sporting sebelum membela Frankfurt. Kesuksesan tertinggi Dost terjadi di Sporting, dengan catatan 93 gol dalam 127 laga di seluruh kompetisi, dan mendapatkan pengalaman mendapatkan titel Piala Portugal dan Piala Liga Portugal.

Frankfurt memasang harga 5,1 juta Pound untuk Bas Dost. Walau mendapatkan harga yang relatif rendah, Spurs disebut lebih tertarik untuk mendatangkan pemain tersebut dengan status pinjaman. Dost menjadi pemain yang memiliki profil dan karakteristik yang sesuai dengan keinginan Mourinho, sebagai opsi yang berbeda dengan Kane di lini depan.