Pastikan Kemenangan Chelsea vs FC Porto, Tuchel Puji Performa Mount dan Chilwell

Ben Chilwell
Ben Chilwell / Fran Santiago/Getty Images
facebooktwitterreddit

Chelsea berhasil meraih kemenangan penting saat bertemu FC Porto dalam pertandingan leg pertama babak delapan besar Liga Champions yang dihelat di Estadio Ramon Sanchez Pizjuan, Kamis (8/4) dini hari WIB.

Melakukan sedikit rotasi usai di laga sebelumnya takluk dari West Brom, The Blues sukses menang 2-0 melalui gol Mason Mount di menit ke-32 serta Ben Chilwell lima menit jelang wasit meniup peluit panjang.

Jika sebelumnya Tuchel mengaku puas dengan kemenangan yang diraih timnya, kini pelatih asal Jerman tersebut secara khusus memuji penampilan Mount dan Chilwell yang sukses mencatatkan namanya di papan skor dalam pertandingan ini.

"Mason Mount dan Ben Chilwell menampilkan performa yang sangat baik dan akhirnya bisa mencetak gol. Itu merupakan gol yang juga sangat penting bagi tim. Mason tampil bagus dan bekerja sama dengan baik dengan Reece James di sisi kanan. Golnya juga indah dan tercipta dari sepakan keras yang tajam. Dia layak mendapatkan hal itu," ujar Tuchel seperti dilansir laman resmi klub.

"Saya juga senang dengan performa Ben Chilwell, dia terus menekan lini pertahanan FC Porto dan memaksa lawan untuk melakukan kesalahan, itu juga membuat dia bisa mencetak gol tandang penting bagi kami. Chilwell sangat tenang, saya juga tahu bahwa tidak mudah mencetak gol jelang akhir pertandingan," tambahnya.

Kemenangan atas FC Porto nampaknya terasa lebih spesial bagi Mount dan Chilwell, bukan hanya berhasil membantu timnya menapakkan satu kaki di babak semifinal, mereka juga jadi pasangan pemain Inggris pertama yang mencetak gol untuk Chelsea di Liga Champions sejak Frank Lampard dan John Terry di pertandingan vs Napoli, 2012 silam.

Sebelum menjamu FC Porto di leg kedua yang akan dihelat di Stamford Bridge pada 14 April mendatang, kini skuad asuhan Thomas Tuchel akan terlebih dulu fokus ke kompetisi domestik, mereka akan bertemu Crystal Palace, Sabtu (10/4).