Udinese 1-2 Juventus: Hasil Pertandingan dan Rating Pemain – Serie A 2020/21

Juventus mendapat kemenangan krusial dengan skor 2-1 atas Udinese
Juventus mendapat kemenangan krusial dengan skor 2-1 atas Udinese / Alessandro Sabattini/Getty Images
facebooktwitterreddit

Juventus mendapat kemenangan krusial dengan skor 2-1 atas Udinese dalam lanjutan Serie A. Pertandingan di Stadio Friuli pada Minggu (2/5) dimenangkan tim tamu berkat sepasang gol Cristiano Ronaldo. Juve sempat tertinggal pada babak pertama berkat gol Nahuel Molina.

Jalannya Pertandingan

Udinese mengejutkan lawan mereka berkat gol Nahuel Molina saat laga baru berlangsung selama sepuluh menit. Tendangan bebas cepat Rodrigo De Paul membuka ruang bagi Molina, yang memanfaatkan kelengahan di lini belakang Juve untuk membobol gawang Wojciech Szczesny.

Babak pertama berakhir dengan keunggulan 1-0 untuk Udinese atas Juventus.

La Vecchia Signora berjuang keras sepanjang babak kedua untuk menyamakan kedudukan. Tekanan yang diberi memberi hasil pada menit ke-82. Pelanggaran di depan kotak Udinese dimanfaatkan Cristiano Ronaldo untuk mengeksekusi tendangan bebas. Tendangannya mengenai tangan Rodri De Paul.

Wasit menunjuk titik putih, dan CR7 sukses menyamakan kedudukan. Bintang sepakbola Portugal itu membalikkan keadaan satu menit sebelum waktu normal berakhir. Adrien Rabiot yang masuk sebagai pemain pengganti memberi umpan silang yang sukses dikonversi Cristiano Ronaldo.

Juventus menutup laga dengan kemenangan 2-1 atas Udinese.

Susunan pemain Udinese (3-5-2): Scuffet; Becao, Bonifazi, Nuytinck; Molina, De Paul, Walace, Arslan, Larsen; Pereyra, Okaka.


1. Kiper dan Lini Pertahanan

Leonardo Bonucci, Rodrigo De Paul
Udinese Calcio v Juventus - Serie A / Alessandro Sabattini/Getty Images

Wojciech Szczesny (6/10): tidak dapat berbuat banyak terkait gol yang masuk ke dalam gawangnya.

Danilo (5,5/10): tampil cukup baik walau beberapa kali mengalami kesulitan.

Matthijs de Ligt (5,5/10): mengalami kesulitan dalam beberapa momen krusial.

Leonardo Bonucci (5,5/10): tidak menunjukkan konsentrasi yang memadai dalam momen penting pada babak pertama.

Alex Sandro (5,5/10): tidak dapat berbuat banyak untuk membuat timnya keluar dari tekanan.


2. Lini Tengah

Roberto Pereyra, Rodrigo Bentancur
Udinese Calcio v Juventus - Serie A / Alessandro Sabattini/Getty Images

Juan Cuadrado (5,5/10): aktif memberi tekanan ke pertahanan lawan walau kesulitan memberi dampak yang diharapkan. Digantikan Felix Correia pada menit ke-85.

Rodrigo Bentancur (6,5/10): menjadi bagian penting bagi tim tamu di lini tengah.

Weston McKennie (6/10): tampil cukup baik hingga digantikan Adrien Rabiot pada menit ke-84.

Federico Bernardeschi (5,5/10): mengalami kesulitan hingga digantikan Dejan Kulusevski pada menit ke-59.


3. Lini Depan dan Pemain Pengganti

Cristiano Ronaldo
Cristiano Ronaldo membuat Juve meraih kemenangan 2-1 dengan sepasang gol / Alessandro Sabattini/Getty Images

Paulo Dybala (6/10): tampil cukup baik hingga digantikan Alvaro Morata pada menit ke-66.

Cristiano Ronaldo (8/10): menjadi aktor yang memastikan timnya meraih kemenangan krusial dengan mencetak dua gol.

Dejan Kulusevski (5,5/10): masuk pada menit ke-59 menggantikan Federico Bernardeschi.

Alvaro Morata (6/10): masuk pada menit ke-66 menggantikan Paulo Dybala.

Adrien Rabiot (7/10): memberi assist yang menjadi gol penentu kemenangan.

Felix Correia (N/A): masuk pada menit ke-85 menggantikan Juan Cuadrado.