West Ham United 3-1 Arsenal: Hasil Pertandingan dan Rating Pemain - Carabao Cup
- Arsenal tersingkir dari Carabao Cup 2023 usai kalah dari West Ham.
- Ini jadi kekalahan kedua The Gunners di musim 2023/24
Oleh Amanda Amelia
Arsenal harus tersingkir dari kompetisi Carabao Cup 2023/24 usai takluk dari West Ham United di pertandingan babak 16 besar yang berlangsung di London Stadium, Kamis (2/11) dinihari WIB.
Dalam laga yang berakhir dengan skor 3-1 tersebut, gol-gol The Hammers dicetak Mohammed Kudus, Jarrod Bowen dan gol bunuh diri Ben White, sementara Arsenal membalas lewat Martin Odegaard.
Rating Pemain Arsenal vs West Ham United
Aaron Ramsdale (4,5/10): kembali ke starting XI, namun gagal membayar kepercayaan yang sudah diberikan Mikel Arteta sekaligus kebobolan tiga gol.
Ben White (4/10): mencetak gol bunuh diri yang juga jadi gol pembuka West Ham di menit ke-16.
Jakub Kiwior (5/10): gagal tampil optimal dalam pertandingan ini.
Gabriel Magalhaes (5/10): dibuat kesulitan dengan pergerakan barisan depan The Hammers.
Oleksandr Zinchenko (5/10): penampilannya cenderung standar, digantikan Takehiro Tomiyasu di menit ke-57.
Fabio Vieira (6/10): tak banyak hal yang bisa dia lakukan dalam pertandingan ini.
Jorginho (6/10): dipercaya tampil sejak awal, namun juga tak banyak kontribusi yang bisa dia berikan.
Kai Havertz (5,5/10): kesulitan mengembangkan permainan.
Reiss Nelson (6/10): beberapa kali memiliki peluang untuk mencetak gol, namun gagal.
Eddie Nketiah (5/10): sulit mengembangkan performa.
Leandro Trossard (6/10): beberapa kali mengancam lini belakang lawan, namun masih belum bisa mencatatkan namanya di papan skor.
Pemain Pengganti
Takehiro Tomiyasu (6/10): masuk di menit ke-67 menggantikan Oleksandr Zinchenko, tidak banyak yang bisa dia lakukan di sisa laga.
Declan Rice (6/10): masuk di menit ke-57 menggantikan Jorginho, penampilannya cenderung standar.
Gabriel Martinelli (6/10): masuk di menit ke-66 menggantikan Reiss Nelson, tidak banyak yang dapat dia lakukan di sisa laga.
Bukayo Saka (6/10): masuk menggantikan Leandro Trossard, namun belum bisa memberikan kontribusi optimal.
Martin Odegaard (6/10): masuk di menit ke-80 menggantikan Eddie Nketiah, mencetak satu gol balasan di menit ke-90+6.