Dikritik Legenda Arsenal, Jack Wilshere Pasang Badan Bela Thomas Partey
Oleh Kemas Trimukti
Diboyong Arsenal dari Atletico Madrid dengan mahar 50 juta euro, Thomas Partey tentu saja mendapatkan ekspektasi tinggi untuk bisa meningkatkan kualitas tim besutan Mikel Arteta dalam sepanjang musim 2020/21 ini.
Fakta di lapangan berkata lain. Pemain asal Ghana itu, nyatanya masih belum mampu beradaptasi dengan gaya bermain sepakbola Inggris. Bahkan, perkembangannya sempat tersendat usai mengalami cedera berkepanjangan.
Musim perdana dari Partey di London Utara yang masih jauh dari kata positif pun, membuat legenda Arsenal yakni Martin Keown merasa geram dengan menganggap mantan pemain Los Rojiblancos itu sebagai kaki kaca, karena mudah menderita cedera ketimbang menampilkan penampilan apiknya.
Mendengar hal itu, Jack Wilshere akhirnya memberikan respon yang berbeda. Menurutnya, The Gunners tidak salah untuk memboyong Partey lantaran pemain berusia 27 tahun ini memang mempunyai talenta yang besar.
"Partey adalah pemain top. Saya pernah menghadapinya di semifinal Liga Europa dan dirinya dalah salah satu pemain yang paling tangguh untuk saya hadapi," ujar Wilshere dikutip dari Mirror Football.
"Perekrutan tidak tergantung kepada Arteta. Dia pelatihnya dan dia yang memilih tim. Tinggal bagaimana dia untuk mengeluarkan yang terbaik dari para pemainnya," tutupnya.
Sejauh ini, Partey sudah mencatatkan 32 pertandingan di seluruh kompetisi yang dijalankan Meriam London dan baru melakukan kontribusinya dengan melakukan tiga assist.