Xavi Tak Bisa Jamin Frenkie De Jong Akan Bertahan di Barcelona
Oleh Amanda Amelia
Spekulasi soal masa depan Frenkie de Jong menjadi salah satu hal yang paling menyita perhatian di musim panas 2022, seperti diketahui, dirinya memang menjadi target utama Manchester United.
Kabar terakhir menyebutkan bahwa Barca dan MU sudah menemukan kesepakatan di angka 85 juta euro, namun proses kepindahan De Jong belum juga rampung usai sang pemain enggan hengkang dan tetap ingin bertahan di Camp Nou demi bisa tetap berlaga di kompetisi Liga Champions.
Jika sebelumnya Joan Laporta selaku presiden Barca menegaskan jika klubnya memang ingin mempertahankan De Jong, pernyataan berbeda kini disampaikan oleh sang pelatih, Xavi Hernandez, pria berpaspor Spanyol itu tak bisa menjamin jika De Jong akan tetap bertahan di Camp Nou.
"Saya tidak tahu apakah dia (Frenkie de Jong) akan tetap bertahan di sini. Masih banyak waktu tersisa (di bursa transfer, dan masih banyak hal yang akan terjadi," ujar Xavi seperti dilaporkan Mirror.
"Untuk saat ini, De Jong adalah bagian dari skuad Barcelona, sama seperti yang lainnya. Fakta bahwa dia menempati posisi bek tengah dalam beberapa pertandingan terakhir bukanlah pertanda jika dirinya akan hengkang. Saya tidak perlu memberi sinyal di lapangan karena bisa berbicara langsung pada pemain," tambah dia.
Patut ditunggu keputusan apa yang akan diambil De Jong soal masa depannya, mengingat selain Man United, gelandang berpaspor Belanda itu juga diklaim masuk dalam rencana belanja klub asal Inggris lainnya, Chelsea.