Komentar Zidane Atas Kritikan Peminjaman Luka Jovic
Oleh Randy Siswanto
Pelatih utama Real Madrid, Zinedine Zidane memberikan komentar atas kepergian Luka Jovic ke mantan klubnya, Eintracht Frankfurt pada bursa transfer Januari 2021. Jovic dipinjamkan selama enam bulan hingga akhir musim dan berhasil mencetak dua gol di laga debut untuk periode kedua.
"Saya bahagia dan menyukainya, saya berharap ia berhasil di sana. Bermain untuk Real Madrid itu sulit, saya telah merasakannya sebagai pemain. Luka Jovic perlu waktu bermain reguler sampai akhir musim ini," ujar Zidane seperti dilansir dari Marca.
"Saya rasa klub telah melakukan hal yan tepat kala merekrut Luka Joviic dan saya berharap ia bisa tampil baik di Real Madrid suatu hari nanti. Namun apa yang terjadi di dalam dan luar klub itu berbeda. Ia memiliki masa depan dan ia bisa buktikan di Real Madrid, sama seperti pemain lainnya. Kompetisi di Real Madrid sangat ketat, tapi pelatih bukan untuk disalahkan."
Zidane pun mengomentari saat dirinya ditanya apakah ia lelah dengan kritikan yang datang dari publik.
"Kritikan akan terus ada, baik saya merasa lelah atau tidak. Ini semua bukan hanya soal kemenangan dan bukan hanya staf kepelatihan yang bekerja, tapi ada banyak pihak yang mendukung klub."
"Kritikan tidak akan menghentikan saya dari pekerjaan ini, hal seperti ini sering terjadi bahkan sejak dulu, Real Madrid selalu merespon dengan positif dan akan mencoba mengubah situasi sekarang."
Real Madrid akan menghadapi Alcoyano pada Kamis, 21 Januari 2021 dini hari WIB di komeptisi Copa del Rey.