Masih Jalani Pemulihan Cedera, Zidane Ungkap Kondisi Terbaru Eden Hazard
Oleh Amanda Amelia
Cedera menjadi salah satu permasalahan utama yang dihadapi Real Madrid di musim 2020/21, sejumlah pemain utama seperti Sergio Ramos, Dani Carvajal dan Eden Hazard memang masih harus menepi dan belum bisa diturunkan dalam waktu dekat.
Khusus Hazard, cedera sepertinya memang sudah 'akrab' dengannya pasca memutuskan hengkang ke Santiago Bernabeu pada musim panas 2019 lalu. Total, pemain yang dibeli dari Chelsea dengan mahar 100 juta euro itu sudah sembilan kali dibekap cedera.
Terakhir, pemain asal Belgia tersebut mengalami masalah dengan ototnya, sayang proses pemulihan cederanya dikabarkan tak lancar dan tim medis masih belum bisa memastikan kapan Hazard bisa kembali merumput setelah sebelumnya ditargetkan untuk melakukan comeback di leg kedua babak 16 besar Liga Champions kontra Atalanta, 17 Maret mendatang.
Namun sepertinya kini para penggemar Los Blancos bisa sedikit bernapas lega, pasalnya isu tersebut langsung dibantah Zidane, pelatih asal Prancis tersebut juga menegaskan bahwa proses pemulihan cedera Hazard berjalan sebagaimana mestinya.
"Cedera Eden Hazard tidak kambuh, kami hanya ingin dia berada dalam kondisi yang 100 persen fit saat kembali bermain. Dia masih menjalani proses pemulihan cedera dan ingin melakukannya sedikit demi sedikit tanpa tergesa-gesa," tegas Zidane seperti dilansir Goal.
"Kami tahu betapa pentingnya Hazard bagi skuad Real Madrid, tetapi kami juga harus mengetahui bagaimana kondisi dan apa yang dia rasakan saat ini. Hal yang paling penting saat dirinya sudah kembali bisa bermain adalah Hazard merasa kuat dan berada dalam kondisi 100 persen," tambahnya.
Masih absennya Eden Hazard memang menjadi sebuah kerugian besar untuk Madrid, bukan hanya bakal absen saat melawan Atalanta, pemain berusia 30 tahun itu juga dipastkan masih belum bisa ambil bagian kala timnya melakoni partai Derbi Madrileño kontra Atletico Madrid, Minggu (7/3).
Menutup pembicaraan, Zidane pun menegaskan bahwa dia takkan mengambil risiko dan sama sekali tak memiliki rencana untuk kembali menurunkan Hazard dalam waktu dekat.
"Kami tidak akan mengambil risiko agar Hazard bisa segera kembali diturunkan. Saat ini proses pemulihan cederanya berjalan dengan baik. Saya harap pekan depan dia sudah bisa kembali bergabung dengan rekan-rekan setimnya yang lain," urai pria berusia 48 tahun itu.